Mpok Alpa Beri Nama Anak Kembar "Raffi", Ternyata Ini Artinya!

Mpok Alpa Beri Nama Anak Kembar "Raffi", Ternyata Ini Artinya!

Berita-rakyat – Kebahagiaan tengah menyelimuti komedian Nina Carolina atau yang akrab disapa Mpok Alpa. Baru-baru ini, ia melahirkan bayi kembar yang diberi nama unik, Raffi Ahmad Darmadina dan Raffa Ahmad Darmadina.

Nama Raffi Ahmad yang disematkan pada anak kembarnya ternyata bukan tanpa alasan. Mpok Alpa mengungkapkan bahwa nama tersebut diberikan atas rasa syukur kepada Raffi Ahmad, rekan kerjanya di acara FYP Trans 7, yang telah membiayai persalinan anak kembarnya.

"Nama belum ada, laki gue sudah ngasih nama mungkin karena bercandaan kali nggak tahu serius apa nggak. Dia bilang namanya katanya karena ada sangkut-pautnya sama Raffi Ahmad jadi Raffiah-Raffiih," ungkap Mpok Alpa saat ditanya soal nama putra kembarnya.

Mpok Alpa Beri Nama Anak Kembar "Raffi", Ternyata Ini Artinya!
Gambar Istimewa : akcdn.detik.net.id

Lantas, apa arti nama Raffi Ahmad yang dipilih Mpok Alpa untuk anak kembarnya?

Nama Raffi berasal dari Bahasa Arab yang memiliki arti "tinggi" atau "mulia". Sementara Ahmad, juga dari Bahasa Arab, memiliki arti "sangat terpuji" atau "orang yang senantiasa bersyukur kepada Tuhan".

Jika digabungkan, nama Raffi Ahmad memiliki arti "orang yang mulia dan terpuji yang senantiasa bersyukur kepada Tuhan".

Semoga nama yang indah ini membawa berkah dan kebaikan bagi anak kembar Mpok Alpa.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar