Berita-rakyat, Jakarta – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka kembali menjadi sorotan publik. Kali ini, bukan karena program kerjanya, melainkan karena tingkahnya saat meninjau proyek MRT Jakarta Fase 2 Selatan-Utara.

Baca Juga
Usai meninjau pembangunan di dalam terowongan rel MRT, Gibran bertemu dengan awak media yang sudah menunggu. Sejumlah pertanyaan dilontarkan wartawan, namun Gibran justru melempar pertanyaan tersebut ke Wakil Menteri yang mendampinginya.

"Harapan ke depan apa pak?" tanya seorang wartawan dalam video yang beredar di media sosial.
"Ini pak Wamen kan sebagai user," jawab Gibran sembari menunjuk Wamen yang berdiri di sampingnya.
Aksi Gibran ini langsung menuai beragam komentar di media sosial. Ada yang mempertanyakan kapasitasnya sebagai Wakil Presiden, ada juga yang membandingkannya dengan sang ayah, Presiden ke-7 Joko Widodo.
"Lalu fungsinya apaan sebagai wapres tak bisa jawab pertanyaan wartawan. Diketawain ayam luh..!!," tulis seorang warganet.
"Lebih parah dari bapaknya," timpal warganet lainnya.
Namun, tak sedikit pula yang memaklumi tindakan Gibran. "Namanya juga baru belajar jadi wapres," ujar seorang warganet.
Di tengah hiruk pikuk komentar warganet, pegiat media sosial bercentang biru di X, @CakKhum, justru mencurigai maksud terselubung di balik blusukan Gibran yang dilakukan sebelum rapat kabinet digelar.
"Blusukannya Gibran ini kok sebelum rapat kabinet ya? Jangan-jangan ada agenda terselubung di balik ini," tulis @CakKhum.
Hingga saat ini, belum ada klarifikasi resmi dari Gibran terkait aksi melempar pertanyaan ke Wamen tersebut. Publik pun masih bertanya-tanya, apa sebenarnya maksud terselubung di balik blusukan Gibran yang terkesan terburu-buru ini?
Tinggalkan komentar