Berita-rakyat melaporkan, Pegiat media sosial Eko Widodo menyoroti reaksi keras pendukung Ridwan Kamil (RK) terhadap pernyataan Habib Rizieq Shihab (HRS). Pernyataan HRS yang menyeret Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka ke pengadilan dalam Reuni Akbar 212 di Monas, Senin (2/12/2024), menimbulkan gelombang protes dari kubu RK.

Baca Juga
"Pendukung RK yang sebelumnya memuji-muji Habib Rizieq, mendadak ngamuk karena HRS ‘menyenggol’ idola mereka," cuit Eko melalui akun X @ekoboy2 pada tanggal yang sama. Reuni 212 sendiri dihadiri ribuan jemaah, dimulai sejak pukul 03.00 WIB dengan salat tahajud berjamaah. Acara ini bukan hanya ajang silaturahmi, tetapi juga wadah penyampaian aspirasi keagamaan dan kebangsaan.

Acara akbar tersebut turut dihadiri tokoh-tokoh penting seperti Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, tokoh Muhammadiyah Wahidin, Ketua MUI Pusat KH Muhyidin Djunaidi, dan sejumlah guru besar dari berbagai majelis. Dalam pidatonya, HRS mendesak Presiden Prabowo Subianto untuk menindak tegas pihak-pihak yang dianggap merusak Indonesia selama 10 tahun kepemimpinan Jokowi. Permintaan tegas ini, termasuk terhadap Jokowi sendiri, yang menjadi pemicu reaksi kontra dari pendukung RK. Pernyataan tersebut kini menjadi sorotan tajam dan memicu perdebatan di ruang publik.
Tinggalkan komentar