Berita-rakyat melaporkan, sudah 13 tahun penyanyi kenamaan Titi DJ menjalani hidup sebagai janda. Pernikahan terakhirnya dengan Noviar Rachmansyah atau Ovy /rif yang berakhir pada 2011 silam, tampaknya telah menjadi penutup babak pernikahan dalam hidupnya. Perpisahan yang dipicu ketidakcocokan tersebut tak menghasilkan buah hati.
Baca Juga
Kini, di usia 58 tahun, Titi DJ dengan tegas menyatakan tak ingin menikah lagi. Dalam sebuah wawancara di kanal YouTube News Seleb, ia mengungkapkan kenyamanan yang dirasakannya saat ini. "Saya sudah tidak ingin menikah lagi, sudah terlalu nyaman sendiri," ujarnya.
Prioritas utama Titi DJ saat ini adalah anak-anaknya. Meskipun keempat buah hatinya telah mandiri, ibu empat anak ini tetap memantau kehidupan mereka dari jauh. "Anak-anak sudah besar, sebenarnya tugas saya sebagai ibu sudah selesai. Sekarang saya tinggal menikmati hari-hari tanpa mereka. Tapi, sebesar apa pun anak-anak, ibunya pasti tetap ingin tahu mereka lagi ngapain dan sama siapa. Yang penting, komunikasi tetap terjaga dengan baik," jelasnya.
Menutup tahun 2024, Titi DJ mengaku bersyukur atas tahun yang penuh kenangan indah, meskipun harus terpisah jarak dengan anak-anaknya yang berada di Bali dan Los Angeles. "Tahun 2024 penuh dengan peristiwa dan kejadian yang menyenangkan buat saya. Walaupun anak-anak jauh, tapi komunikasi kami tetap berjalan lancar. Alhamdulillah, rezeki juga selalu ada," pungkasnya. Kisah Titi DJ ini menjadi inspirasi bagi banyak wanita untuk menemukan kebahagiaan dalam menjalani hidup tanpa harus terikat pernikahan.
Tinggalkan komentar